TAKAYAMA MATSURI

Takayama Matsuri diadakan 2x dalam satu tahun saat musim semi dan musim gugur. Takayama Matsuri diadakan di Kuil Hie, Takayama. Festival ini umumnya diselenggarakan pada tanggal 14 dan 15 April.

Sebanyak 12 yatai berdekorasi mewah akan diarak keliling kota. Pada malam tanggal 14, 12 yatai tersebut akan dihias dengan lentera. Beberapa yatai memiliki karakuri yang merupakan mesin penggerak. Selain itu selama festival, ada juga parade yang berlangsung, yakni prosesi mikoshi, tarian singa, pemusik dan ratusan orang yang berpakaian seperti pada zaman Edo, dari Kuil Hie sampai ke tempat yang bernama Otabisho.

Tujuan festival ini pun adalah doa untuk hasil panen yang baik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *