MEKARNYA BUNGA SAKURA DI JEPANG TAHUN INI SEDIKIT LEBIH LAMBAT

Salah satu waktu dimana turis banyak datang berkunjung ke Jepang setiap tahunnya adalah pada waktu mulai memasuki musim semi dimana bunga Sakura mulai bermekaran. Akan tetapi mekarnya bunga Sakura bergantung pada cuaca pada tahun tersebut.

Menurut Weather News, suhu di Jepang sepanjang bulan Januari rata-rata lebih hangat dan cuaca dingin di sekitar akhir bulan, sehingga diperkirakan sebagian besar kota akan melihat mekarnya bunga Sakura beberapa hari lebih lambat dibanding tahun sebelumnya. Bunga Sakura tidak mekar apabila cuaca terlalu dingin, karena itu bunga Sakura bermekaran tepat pada awal musim semi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *